Postingan

Menampilkan postingan dengan label RELATIONSHIP

GIVEBACK : TIGA HAL YANG HANYA DILAKUKAN PRIA YANG MAU MENJADI SUAMIMU

Gambar
Ada begitu  banyak taktik yang digunakan pria saat dia ingin menaklukan wanita. Akan tetapi hanya tiga ini yang pasti dilakukan pria jika dia serius ingin menjadikanmu istrinya. Apa saja tiga hal tersebut? Mari kita selidiki taktik yang digunakan seorang Boas untuk menjadi suami dari Rut berikut ini! 1. MEMBERI KEPADAMU Pria biasanya bersedia "habis-habisan" demi memenangkan hati wanita. Maksudnya adalah pria rela memberi hampir apa saja demi wanita yang dicintainya mencinta dia kembali. Sayangnya tindakan ini akan surut setelah adanya konfirmasi cinta dari pihak wanita.  Namun Boas tidak begitu adanya. Saat pertama mengenal Rut, dia sudah banyak memberi. Boas memberikan keleluasaan buat Rut untuk memungut jelai di ladangnya. Hari itu juga Rut pulang dengan kurang lebih 10 kg jelai untuk dibawa kepada mertuanya Naomi.  Rut 2 (8)  Sesudah itu berkatalah Boas kepada Rut: "Dengarlah dahulu, anakku! Tidak usah engkau pergi memungut jelai ke ladang lain dan tidak usa...

GIVEBACK : TUHAN BERBICARA

Gambar
  Mendengar nama besar nabi Musa, tentu kita tidak heran mengetahui TUHAN mau berbicara kepada dia. Akan tetapi melalui kisah dalam Keluaran 3 : 1 - 22, kita bisa belajar bersama-sama bahwa TUHAN sebenarnya adalah TUHAN yang selalu rindu berbicara kepada semua orang yang bersedia mendengar suaraNYA . Berikut penjelasannya : *KAPAN TUHAN MAU BERBICARA? (1)  Adapun Musa,  ia biasa menggembalakan kambing domba Yitro, mertuanya, imam di Midian.  Sekali, ketika ia menggiring kambing domba itu ke seberang padang gurun, sampailah ia ke gunung Allah, yakni gunung Horeb.     TUHAN berbicara kepada Musa saat Musa sedang bekerja. Bukan saat Musa sedang melakukan pujian dan penyembahan. Bukan saat Musa sedang melakukan misi pelayanan. Namun TUHAN memilih untuk berbicara kepada Musa saat Musa sedang melakukan kewajibannya . Yakni sebagai menantu dari Yitro dan sebagai suami dari  Rehuellah Zipora juga sebagai ayah dari Gersom.  TUHAN juga berbicara kepada Musa...

GIVEBACK : TERNYATA OH TERNYATA! TUHAN MENGASIHI KAIN JUGA

Gambar
Bila kita membaca kisah Alkitab tentang Kain dan Habel dan persembahan mereka, tentunya kita sempat berpikir bahwa TUHAN lebih mengasihi Habel daripada Kain, makanya TUHAN mengindahkan persembahan Habel saja bukan?! Akan tetapi di ternyata oh ternyata perdana ini saya mau membuktikan bahwa TUHAN kita tidak pernah pilih kasih. DIA BAPA yang mengasihi dengan sama semua anak-anakNYA. Berikut bukti-bukti bahwa TUHAN mengasihi Kain juga :  1. TUHAN menolong Hawa melahirkan Kain Hawa sebagai Ibu yang mengandung Kain menyatakan secara langsung melalui mulut dan bibirnya sendiri bahwa kelahiran Kain bisa terlaksana oleh karena adanya campur tangan TUHAN. Kejadian 4 : 1 (1)  Kemudian manusia itu bersetubuh dengan Hawa, isterinya, dan mengandunglah perempuan itu, lalu melahirkan Kain; maka kata perempuan itu: "Aku telah mendapat seorang anak laki-laki dengan pertolongan TUHAN." 2. TUHAN memberi kebebasan untuk Kain memilih pekerjaan/karirnya Tuhan yang menciptakan Kain dan Habel tahu k...

GIVEBACK : PENCOBAAN BERDASARKAN MASA BERLAKUNYA

Gambar
Semua manusia pasti mengalami pencobaan. Bahkan YESUSpun tak luput dari pada pencobaan saat DIA menjadi manusia. Ada  3 penggolongan pencobaan berdasarkan masa berlakunya. Berikut penjelasannya : 1. Pencobaan saat sendiri/kesepian.  Samson di akhir hidupnya adalah seorang tahanan yang buta. Dia dicobai dengan ditaruh di tengah-tengah dan dijadikan tontonan bahkan tertawaan banyak orang. Hakim-Hakim 16 (23)  Sesudah itu berkumpullah raja-raja kota orang Filistin untuk mengadakan perayaan korban sembelihan yang besar kepada Dagon, allah mereka, dan untuk bersukaria; kata mereka: "Telah diserahkan oleh allah kita ke dalam tangan kita Simson, musuh kita." (24)  Dan ketika orang banyak melihat Simson, mereka memuji allah mereka, sambil berseru: "Telah diserahkan oleh allah kita ke dalam tangan kita musuh kita, perusak tanah kita, dan yang membunuh banyak teman kita." (25)  Ketika hati mereka riang gembira, berkatalah mereka: "Panggillah Simson untuk melawak bagi kit...

GIVEBACK : NGAMBEK NI YE!

Gambar
Ngambek berasal dari asal kata ambek yang artinya agak marah atau merajuk. Dan selanjutnya orang yang mudah marah atau lekas marah disebut dengan ambekan. Mengambek kedengarannya lucu dan menggemaskan. Hal ini karena ngambek lebih sering kita dapati dilakukan oleh anak kecil. Akan tetapi orang dewasa bahkan orang lanjut usiapun bisa melakukannya. Bahkan ternyata dilakukan juga oleh seorang raja dari Samaria yang bernama Ahab. Lalu apa kata firman TUHAN mengenai ngambek? Mari kita pelajari bersama! Hal-hal  yang bisa memicu orang untuk ngambek  : 1. Hal-hal kecil Raja Ahab ngambek karena dia menginginkan sebuah kebun anggur yang ada di sebelah istananya.  Kedengarannya konyol bukan?! Sebuah kebun anggur tidak ada apa-apanya dibandingkan sebuah istana yang dia miliki dan tempati. Namun itulah sebenarnya yang sering membuat seseorang ngambek. Dikarenakan hal-hal kecil seperti salah paham dalam berkomunikasi, bila ada yang kelupaan membawa barang atau tentang sesuatu, dan jik...

GIVEBACK : TUHAN SELALU MENJAWAB DOA

Gambar
    Tuhan itu murah hati. DIA tidak hitung-hitungan apalagi jual mahal dalam memberi. Dan sifat ini juga berlaku saat DIA memberi jawaban atas doa-doa kita. Kali ini saya mau membuktikannya berdasarkan pengalaman hidup seorang nabi Elia berikut dengan bujangnya. Demikian penjelasannya : 1. TUHAN SELALU MENJAWAB DOA  MESKIPUN TIDAK TERLIHAT ATAU BELUM TERLIHAT MATA KITA Yang tidak kelihatan bukan berarti tidak ada. Elia sudah berdoa. Sampai membungkuk malah. Kurang rendah hati gimana lagi coba?! Bujang Eliapun sudah taat naik ke atas. Sudah juga taat melihat ke arah laut. Namun tetap tidak didapati apa yang mereka cari.  Bagaimanapun juga mencari tidak boleh hanya sekali. Karena mungkin saja jawaban yang kita cari belum waktunya diperlihatkan oleh TUHAN. Terbukti perjuangan lutut Elia bertemu tanah dan perjalanan bolak-balik bujang Elia sebanyak tujuh kali, membuahkan sebuah penemuan baru berupa timbulnya awan. I RAJA-RAJA 18 : 42 - 44 (42)  Lalu Ahab pergi ...

GIVEBACK : ORANG YANG BISA DIPAKAI

Gambar
Dulu orang pernah menggunakan istilah "bispak" yang adalah singkatan kata dari "bisa dipakai".  Singkatan ini mengacu kepada orang-orang yang bisa dipergunakan dalam hal-hal yang negatif atau perkara yang tidak benar. Namun hari ini, saya mau memakai istilah ini untuk menyatakan kebenaran TUHAN tentang orang-orang yang bisa dipakai TUHAN. Mereka yang mungkin tidak akan pernah diperhitungkan untuk dimintai pertolongan. Akan tetapi TUHAN memilih mereka untuk menjadikannya sebagai perpanjangan tanganNYA. Siapa sajakah orang-orang tersebut? Mari kita cari tahu bersama-sama! 1. ORANG ASING Orang asing adalah orang yang tidak kita kenal sebelumnya. Biasanya orang yang jauh dari tempat tinggal kita. Namun selain beda lokasi, orang asing bisa jadi menunjuk kepada orang yang berbeda dengan kita. Beda pemahaman atau beda kepercayaan.   Orang asing juga termasuk semua ora ng yang baru saja datang dalam kehidupan kita. Seperti pegawai baru di tempat kerja kita atau murid baru d...