GIVEBACK : CINTA ADALAH KATA KERJA


Cinta bukan sekedar kata-kata indah. Melainkan sebuah kata kerja yang membutuhkan si empunya melakukan apa yang dirasakannya. Dan apa saja pekerjaan yang dilakukan apabila orang yang mencintai? Berikut tiga di antaranya :

1. MELIHAT/MEMPERHATIKAN
Ketidakpedulian adalah dosa. Saat kita tidak menganggap sesama kita, maka kita juga tidak menganggap TUHAN yang menciptakan mereka.

Lukas 10 : 33
Lalu datang seorang Samaria, yang sedang dalam perjalanan, ke tempat itu; dan ketika ia melihat orang itu, tergeraklah hatinya oleh belas kasihan.

2. MENGHAMPIRI/MENDATANGI
Mulut yang berdoa memang baik. Namun akan jauh lebih baik lagi bila tangan dan kaki kita ikut melakukan apa yang kita mintakan untuk terjadi kepada TUHAN.

Lukas 10 : 34
Ia pergi kepadanya ...

3. MENGASIHI DENGAN UPAYA 
(TENAGA & DANA)
Semua bisa bilang cinta, tapi yang benar-benar cinta adalah yang mau berkorban untuk membuktikannya. Meskipun selalu ada harga yang harus dibayar.

Lukas 10 : 34 - 35 
... lalu membalut luka-lukanya, sesudah ia menyiraminya dengan minyak dan anggur. Kemudian ia menaikkan orang itu ke atas keledai tunggangannya sendiri lalu membawanya ke tempat penginapan dan merawatnya.Keesokan harinya ia menyerahkan dua dinar kepada pemilik penginapan itu, katanya: Rawatlah dia dan jika kaubelanjakan lebih dari ini, aku akan menggantinya, waktu aku kembali.

Intinya CINTA adalah KATA KERJA jadi mulailah MENGERJAKANNYA!

ROMA 12 : 9
Hendaklah kasih itu jangan pura-pura!

SELAMAT MENERIMA

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GIVEBACK : CARA TUHAN MENYELAMATKAN BAYI MUSA

GIVEBACK : TAAT ITU MENGHEMAT WAKTU

GIVEBACK : TIGA TANDA SESEORANG BENAR-BENAR MENGASIHIMU