GIVEBACK : TIPS BERBAIKAN


Yang namanya musuhan tuh ga enak banget deh! Apalagi sama orang yang kita sayangi. Biar benci setengah mati sama perbuatannya, tapi mustahil benci sama orangnya. Rindu mau ketemu, tapi takut dianya masih marah. Terus gimana?! Ya kalau masih mau berhubungan lagi kudu berbaikan atuh! Berikut ada 3 cara berbaikan yang hasilnya sudah teruji:


1. Menghampiri

Memang tidak adil rasanya kalau orang lain tersebut yang bersalah, tapi kita yang malah harus mendatangi dia. Harusnya kan dia yang mendatangi kita! Iya apa iya?! Tapi sebagai orang yang lebih tahu kebenaran atau singkatnya lebih waras, maka tidak ada salahnya kita menunjukkan kebesaran hati kita dengan menjadi pihak yang mengambil inisiatif pertama. 

Dalam kasus Yakub, dia tahu dia bersalah dan sebagai seorang adik dan orang yang takut sama perintah TUHAN, dia pun memberanikan diri untuk pergi meminta maaf kepada Esau kakaknya.

Kejadian 33 : 3

Dan ia sendiri berjalan di depan mereka dan ia sujud sampai ke tanah tujuh kali, hingga ia sampai ke dekat kakaknya itu.

2. Menunjukkan kemurahan hati

Kalau bisa, jangan datang dengan tangan kosong ya! Bawa sesuatu yang bisa melunakkan hatinya. Mungkin sesuatu yang anda tahu dia bakal suka. Atau sesuatu yang bisa kalian nikmati berdua. Biar tidak canggung nantinya.

Yakub pernah menyakiti Esau, tapi Yakub tidak pernah berhenti mengasihi Esau. Secara dia kan kakak kandungnya yang kebetulan juga saudara dia satu-satunya di dunia getchu! Jadi Yakub yang sudah kaya sama sekali tidak punya keberatan untuk berbagi berkat dengan kakaknya. Dan ga tanggung-tanggung, Yakub memberi dalam jumlah yang luar biasa. Cek saja sendiri!

Kejadian 32 : 13 - 15

Kemudian diambilnya lah dari apa yang ada padanya suatu persembahan untuk Esau, kakaknya, yaitu dua ratus kambing betina dan dua puluh kambing jantan, dua ratus domba betina dan dua puluh domba jantan,tiga puluh unta yang sedang menyusui beserta anak-anaknya, empat puluh lembu betina dan sepuluh lembu jantan, dua puluh keledai betina dan sepuluh keledai jantan.

3. Merendahkan hati

Kalau udah disamperin terus dijajanin, tapi tuh orang masih ngambek juga gimana?! Jurus yang paling mujarab adalah mengambil hatinya lewat kata-kata. Bicara yang lembut. Bicara yang baik-baik sama dia dan tentang dia. Niscaya hatinya yang keras akan meleleh juga. 

Yakub mengalamatkan dirinya sebagai seorang hamba dan Esau sebagai tuannya.Padahal Yakub sudah menjadi seorang peternak yang kaya raya dan tentu tidak lupa hak sulung sudah menjadi miliknya. Namun dia tidak mempertahankan statusnya itu demi bisa berdamai dengan Esau.

Kejadian 33 : 5; 8; 10; 13 - 14

Kemudian Esau melayangkan pandangnya, dilihatnyalah perempuan-perempuan dan anak-anak itu, lalu ia bertanya: "Siapakah orang-orang yang beserta engkau itu?" Jawab Yakub: "Anak-anak yang telah dikaruniakan Allah kepada hambamu ini." 

Berkatalah Esau: "Apakah maksudmu dengan seluruh pasukan, yang telah bertemu dengan aku tadi?" Jawabnya: "Untuk mendapat kasih tuanku." 


Tetapi kata Yakub: "Janganlah kiranya demikian; jikalau aku telah mendapat kasihmu, terimalah persembahanku ini dari tanganku, karena memang melihat mukamu adalah bagiku serasa melihat wajah Allah, dan engkau pun berkenan menyambut aku. 


Tetapi Yakub berkata kepadanya: "Tuanku maklum, bahwa anak-anak ini masih kurang kuat, dan bahwa beserta aku ada kambing domba dan lembu sapi yang masih menyusui, jika diburu-buru, satu hari saja, maka seluruh kumpulan binatang itu akan mati.


Biarlah kiranya tuanku berjalan lebih dahulu dari hambamu ini dan aku mau dengan hati-hati beringsut maju menurut langkah hewan, yang berjalan di depanku dan menurut langkah anak-anak, sampai aku tiba pada tuanku di Seir." Lalu kata Esau: "Kalau begitu, baiklah kutinggalkan padamu beberapa orang dari pengiringku." Tetapi Yakub berkata: "Tidak usah demikian! Biarlah aku mendapat kasih tuanku saja." 


Memang tidak ada ayat yang mengatakan secara rinci kalau mereka sudah berbaikan. Namun apa yang dilakukan Esau saat menyambut kedatangan Yakub sudah cukup membuktikan bahwa Esau pun sebenarnya rindu kepada Yakub dan sangat mungkin sekali, tidak peduli lagi dengan hak kesulungan yang sempat membuat mereka bermusuhan.

Kejadian 33 : 4
Tetapi Esau berlari mendapatkan dia, didekapnya dia, dipeluk lehernya dan diciumnya dia, lalu bertangis-tangisanlah mereka.


SELAMAT MENERIMA

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GIVEBACK : CARA TUHAN MENYELAMATKAN BAYI MUSA

GIVEBACK : TAAT ITU MENGHEMAT WAKTU

GIVEBACK : TIGA TANDA SESEORANG BENAR-BENAR MENGASIHIMU