Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2016

GIVEBACK : JANGAN KAMU KUATIR!

Gambar
Banyak dari kita sudah merasa lelah bukan karena banyaknya hal yang harus dilakukan atau harus dilalui melainkan karena banyaknya kekhawatiran yang  datang  mendahului dan membebani pikiran. Seperti tertulis di Amsal 12 : 25,  k ekhawatiran dalam hati memang membungkukkan orang.  Berdasarkan subyeknya, sumber kekhawatiran kita ada 3 : 1. Kekhawatiran tentang diri kita sendiri   Yang muncul karena tidak sabar atau ingin segera tahu apa yang akan terjadi pada hidup kita. Matius 6 : 25 "Karena itu Aku berkata kepadamu:  Janganlah kuatir akan hidupmu , akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian? 2.  Kekhawatiran  tentang sesama kita   Yang muncul karena kita penasaran atau ingin tahu tentang hidup sesama kita  Yohanes 21 : 21 -22 Ketika Petrus melihat murid itu, ia berkata kepada Yes

GIVEBACK : KAMU BERARTI BAGIKU

Gambar
Dalam hidup ini, akan banyak hal terjadi yang mencuri sukacitamu,  merampok kedamaianmu  dan membunuh harapanmu  Membuatmu merasa tidak berarti Membuatmu merasa ingin tidak ada lagi Saat itu berlaku, datang pada Pribadi yang terpaku di kayu itu DIA mengasihimu dan sudah mati untuk membuktikannya kepadamu Yesaya 43:4 Oleh karena engkau berharga di mata-Ku dan mulia,   dan Aku ini mengasihi    engkau, Selamat menerima

GIVEBACK : PERASAAN YANG TIMBUL KARENA DOSA

Gambar
Dosa menimbulkan banyak akibat dan semuanya tidak ada yang baik. Selain memberi upah berupa maut, dosa juga mempengaruhi perasaan kita dalam hubungan dengan TUHAN. 3 diantaranya adalah sebagai berikut : 1.   RASA  MALU  Perasaan ini tidak hanya muncul pada saat kita tertangkap basah melakukan dosa saja. Namun saat kita mau menghadap hadirat TUHAN lagi, kita akan merasa tidak pantas atau tidak layak karena dosa yang sudah kita perbuat. Kejadian 3 : 8 Ketika mereka mendengar bunyi langkah TUHAN Allah, yang berjalan-jalan dalam taman itu pada waktu hari sejuk, bersembunyilah manusia dan isterinya itu terhadap TUHAN Allah di antara pohon-pohonan dalam taman. 2. RASA TAKUT  Karena kita tahu dosa itu salah, namun memilih untuk tetap melakukannya, maka kita akan merasa bersalah atasnya. Meskipun kita melakukannya tanpa sepengetahuan siapapun, namun kita akan hidup dalam ketakutan karenanya. Kejadian 3 : 10 Ia menjawab: "Ketika aku mendengar, bahwa Eng

GIVEBACK : ALLAH MENGERTI, ALLAH PEDULI

Gambar
* ALLAH MENGERTI 1. Apa yang namanya lara (sedih/sakit hati) Murid-murid kembali ke pekerjaan mereka yang lama sebagai nelayan karena mereka kehilangan guru mereka. Yohanes 21 : 2 - 3 Di pantai itu berkumpul Simon Petrus, Tomas yang disebut Didimus, Natanael dari Kana yang di Galilea, anak-anak Zebedeus dan dua orang murid-Nya yang lain.  Kata Simon Petrus kepada mereka: "Aku pergi menangkap ikan." Kata mereka kepadanya: "Kami pergi juga dengan engkau." 2. Apa yang namanya lelah Murid-murid sudah pergi menangkap ikan dari malam sampai hari mulai siang tapi tetap tidak mendapat ikan. Yohanes 21 : 3 - 4 Mereka berangkat lalu naik ke perahu, tetapi malam itu mereka tidak menangkap apa-apa. Ketika hari mulai siang, ... 3. Apa yang namanya lapar Murid-murid belum juga sarapan sampai hari sudah mulai siang karena mereka tidak punya makanan. Yohanes 21 : 4 - 5 Ketika hari mulai siang, Yesus berdiri di pantai; akan tetapi murid-muri

GIVEBACK : MENGETOK PINTU

Gambar
     Mengetok pintu sepertinya hal mudah yang bisa dilakukan setiap orang. Namun sebenarnya ada tiga hal yang diperlukan seseorang untuk bisa mengetok pintu. Tiga hal ini berlaku tidak hanya dalam mengetok pintu rumah/ruangan. Melainkan juga untuk pintu kesempatan dalam kehidupan kita. KEMAUAN Saat mengetok pintu, kau harus punya niat datang ke muka pintu. Kadang letak pintu kebetulan sudah ada dekat tepat di hadapan kita. Namun seringkali pintu itu jauh dan kita harus mau berjalan untuk mendekatinya supaya bisa mengetoknya.  KETEKUNAN Saat mengetok pintu harus melakukannya dengan terus-menerus  pintunya  sampai dibukakan. Tidak ada orang yang mengetok pintu cuma sekali. Minimal tiga kali. Hal itu dilakukan untuk memastikan pihak yang berada di balik pintu mendengarnya sehingga mau membukakannya bagi kita. KEBERANIAN Saat pintu sudah dibukakan, kamu harus punya nyali melewati pintu dan untuk bisa masuk ke dalam. Kita tidak bisa mengalami dan menikmati apa yang ada

GIVEBACK : TIDAK TERSEMBUNYI

Gambar
Selamat menerima

GIVEBACK : "SAAT-SAAT"

Gambar
SAAT-SAAT Saat datang begitu banyak tanya "kenapa, kenapa dan kenapa?" dan kau tidak tahu lagi harus menjawab apa Berhentilah mencoba dan mulai belajar menerima Saat kau sudah melakukan semua yang kau tahu untuk mengubah semua yang kau tidak mau namun semua tetap sama bahkan mungkin lebih parah Berhentilah menyiksa dirimu dan mulai belajar menunggu Saat doa-doa  terdengar semakin tua dan kau kehabisan kata-kata Berhentilah meminta dan mulai belajar memujiNYA Karena Dialah sebenarnya kekuatanmu juga jawabanmu Dan sesungguhnya pertolongan sedang dalam perjalanan MAZMUR 37 : 5 Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, dan Ia akan bertindak; Selamat menerima