Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2020

GIVEBACK : MAU MENGERTI, MAU PEDULI

Gambar
Berdasarkan tingkat pengertian dan tingkat kepeduliannya, pribadi terbagi dalam tiga kategori. Tiga kategori ini masing-masing terdapat dalam kisah I Samuel 1. Berikut penjelasannya : 1. Ada yang mengerti, namun tidak mau peduli. Penina adalah istri kedua Iman Eli. Dia sebagai kaum wanita, tahu benar bagaimana dunia memandang seseorang istri yang tidak bisa melahirkan anak bagi suaminya. Meski  Penina mengerti keadaan Hana, dia memilih tidak peduli. Bahkan mengambil keuntungan atas kekurangan Hana. Dia selalu mengingatkan Hana akan kemandulannya. Sampai-sampai Hana tertekan dan kehilangan nafsu makan. Orang-orang seperti ini termasuk kategori orang-orang beracun. Mereka menyakiti hati sesamanya dengan sengaja dan bahkan dengan bangga. Sehingga tidak perlu diragukan kalau mereka pasti akan melakukannya lagi setiap kali ada kesempatan. Jadi tidak cukup hanya sekali atau dua, tiga kali. Namun berulang-ulang kali. Adapun hal tersebut dilakukan hanya untuk kesenangan pribadi

GIVEBACK : BAGAIMANA CARA MEMINTA DAN MENERIMA YANG BENAR

Gambar
Meminta dan menerima adalah hal yang biasa dilakukan sehari-hari oleh semua manusia. Namun sayangnya tidak semua yang tahu bagaimana cara melakukannya dengan benar sesuai dengan firman TUHAN. Kabar baiknya adalah kita bisa sama-sama mempelajarinya dari kisah teladan seorang hamba dari Abraham dalam Kejadian 24. Berikut penjelasannya : Meminta dengan benar adalah meminta kepada sumber yang benar. Saat meminta, kita harus memastikan pribadi yang kita mintai adalah pribadi yang mampu dan tentunya juga mau memberikannya kepada kita. Sehingga permintaan kita tidak menjadi sia-sia. Hambanya Abraham  tidak meminta jodohnya Ishak kepada seorang dukun atau kepada seorang mak comblang. Dia bahkan tidak meminta kepada dewa jodoh. Dia langsung meminta kepada Allah yang benar, yang berkuasa menyediakan yakni Allahnya Abraham.  24:12 Lalu berkatalah ia: "TUHAN, Allah tuanku Abraham, buatlah kiranya tercapai tujuanku pada hari ini, tunjukkanlah kasih setia-Mu kepada tuank